Kamis, 23 Juli 2009

Ada apa dengan MLM..???

Diposting oleh eny in bisnis di 20.34 0 komentar
Pertanyaan ini kembali mencuat, ketika secara tidak sengaja kemarin aku melihat poster di jalan. Sore pulang kerja kemarin, aku tidak mengambil jalan seperti biasa, aku ingin melewati jalur selatan, sambil membayangkan di Jepang....wuihhh serasa...negeri impian, saat daun2 berguguran di musimnya...Terus terang kalo aku melewati jalan tersebut anganku melayang ke sana, sambil menikmati desirnya angin di sore hari..pepohonan yang rindang menutupi jalan...kulihat jelas matahari kembali ke peraduan, merah jingga utuuhhh.
memang jadi lumayan jauhhh...but, aku menikmatinya
Aku melewati Palur ke selatan trus lewat Bekonang, sebuah kecamatan di sisi selatan kota Solo.
Keherananku muncul saat pas di traffic light, aku melihat dengan jelas poster berukuran besar yang dipasang di depan pintu rumah seseorang..DIJUAL SUSU SOYA.merk...bla..bla..bla...
BUKAN MLM...!!!
aku kembali bertanya dalam hati..
memang apa yang salah dengan MLM..??
kesannya kalo MLM itu hal yang harus kita jauhi, MLM itu hanya untuk orang yang tukang mimpi..
Dulu aku termasuk yang punya mindset seperti itu, MLM itu emang bisa kita harapkan??
Itu dulu....jauh sebelum aku menemukan SESUATU yang menarik, sesuatu yang membuatku jadi ketagihan untuk berani bermimpi...ha ha..benar kan jadi tukang mimpi..???
Tapi justru dari sinilah aku seperti mengetahui POTENSI.
YAap...bukankah kita semua terlahir dengan potensi masing2, pengalaman pribadi nichh..dulu aku pernah nyoba belajar n kursus cooking, segala majalah dan tabloid aku cari dan aku mencoba praktek di rumah, kubeli segala peralatan tentang cooking ini, biarpun hasilnya kadang dinikmati setahun sekali pas lebaran tiba...ha ha..NoNaAYa sampe sekarang tetep suka dengan kue sagu keju made in mommy, mbah kung juga lhohhh...katanya rasanya maknyusss...iyalah, secara isinya cuman keju sama sagu. Tak lupa brownies kukusnya..yang sering jadi kudapan di kala akhir pekan...yang ini El jago ngabisinnya..yummy...*narsis*
isi dark chocolate...gimana nggak yummy ya...??
but, itu semua ternyata hanya menjadi SKILL ku yang lain...selain menjahit tentunya, ehhh beneran lhohh...biarpun gini2 juga masih bisa njahitin baju untuk anak2ku...kalo yang ini emang kegemaranku dari SMP, but aku MOODY banget...jadi kalo lagi enggak mood, ya sudah...kubiarkan mesin jahit beserta peralatannya duduk manis.
Such as...waktu berjalan tak pernah berhenti...
Ketika aku mulai terbuka dengan kondisi di pekerjaanku yang hanya gini2 saja...
Aku menemukan jawaban yang pasti
PASSIVE INCOME
Apa ya...??
bagaimana mereka mendapatkannya??
pertanyaan yang semakin menggodaku tiap hari..
ternyata dengan ikut MLM,
sepertinya aku menemukan sesuatu tersebut
dari browsing internet, aku pilih2 apa yang sekiranya pas buat kukerjakan...
tentunya dengan sistem yang OK juga...Jadi sekarang aku bisa balik bertanya apa yang salah dengan MLM?
kalo dari sini kita bisa mendapatkan impian kita kelak, kunikmati prosesnya, walaupun kadang ada duka...tapi tetep saja banyak sukanya, SELALU BELAJAR BERPIKIR POSITIF..
ketika aku sudah menetapkan komitmen masuk ke jaringan ini, aku banyak menemukan pelajaran2 berharga, aku semakin senang ngomongin tentang usahaku...tentang MLM ku...
so, dari rasa mencintai itu, kita serasa diringankan langkahnya untuk meraih impian..
dari yang tidak tahu tetapi mau menjadi tahu dan mampu, sungguh hal yang sangat menyenangkan bagiku..
selain bonus yang mulai mengalir tentunya...CASH REWARD itu nama yang bisa mereka pakai.
Kuhargai segala usahaku, aku mensyukuri sekecil apapun nilainya...tapi itu semua harga yang pantas kita dapatkan.
Kalo boleh bertanya sekarang...
apa yang salah dengan MLM??
tidak ada
kuteruskan perjalanan pulangku...
sambil terus jelas tergambar visiku...KITA BISA SUKSES dengan BISNIS MLM ini....bisnis yang hanya diawali dengan modal 39900 sajahhh
maghrib dah menjelang..saatnya kutemui NoNaAYa...motivasi terbesar dalam hidupku.
Yang masih punya mimpi...
Yang masih berharap, berusaha, dan berdo'a....
Eny R Saputra
markisah IV/24

Kamis, 16 Juli 2009

jangan menyerah....

Diposting oleh eny in bisnis di 23.30 0 komentar
aku masih ingat tulisan ini aku temukan di salah satu tabloid, sayang aku lupa namanya...karena memang sengaja aku gunting kecil, kutaruh di meja kerja di bawa kaca...sejak th 2001.
maksudku untuk memotivasi teman2 di kantor pada saat mereka down..nggak ada semangat kerja, kusuruh baca guntingan kertasku...herannya banyak yang mengulum senyum abis baca di ruanganku, atau malah kadang ada juga yang komentarnya...basi ach...
whatever...saat ini ingin aku share ke teman-temanku di sini,( sebelumnya sudah pernah aku share di milis dBC bln Juni lalu) karena akupun juga masih membutuhkan kata-kata yang bermakna untuk dipahami kedalamannya.
pengin tahu...??
yuk kita renungkan bersama, karena mengawali hari dengan penuh semangat salah satu kunci keberhasilan.

"Jangan menyerah, selalu berusaha lebih keras dibanding yang lain"

Sukses terletak pada kemauan seseorang untuk melakukan usaha tanpa henti, selangkah demi selangkah bahkan untuk tugas yang paling sepele pun.
Kedengarannya sederhana, tapi orang yang terus bekerja dengan sungguh-sungguh dibanding yang lainnya, akan selalu meraih sukses.
Tetapkan tujuan yang sangat jauh, yang membuat Anda bertanya-tanya apakah langkah Anda sehari-hari bisa mengantar Anda kesana.
Tapi, biarkan langkah demi langkah ini terhimpun.
Perlu diingat, bahwa prestasi yang paling besarpun sebenarnya merupakan akumulasi dari tugas-tugas kecil dan sepele. Tak ada jalan pintas untuk mencapai sukses jangka panjang.
Selalu pegang kuat keyakinan ini dalam hati.
"ANDA BELUM GAGAL, JIKA BELUM BERHENTI BERUSAHA"

Di network ini aku melihat, saat temanku pada saat itu kulihat di testimoni masih 3% ehh alhamdullillah sekarang dah jadi Senior Manager...hampir rata-rata melesat cepat wusss wusss
wussss...
why??
karena kita punya tujuan
karena kita menikmati proses yang berjalan secara alami ini dengan penuh kegembiraan
karena kita care dengan calon leader2 kita...

than me,
target ke 9% bulan Juli ini

P.S.
to my leader mb widya n mb Novita di Jkt, Jeng Anita diSby, my director mb Avi di Smg...
welkam to Solo...janji ketemuan di Solo, orang2 yg tdk pernah ketemu tapi menjadi keluarga besar di bisnis ini.
Congrats bln Juni for
1. Endang K - 3 % and BC nya
2. Estiya - lolos WP1
3. Rohani R hutapea - lolos Wp2
4. Setyawati - lolos Wp1
new comer : Feby di Malang, Putri di Jakarta, Santi di Sukoharjo
n cucuku : Endang K di Solo, Tika di Semarang
buat Ika Niken, Endang W..jangan pernah berhenti berusaha dan berdoa
u Titi di Palembang, Putri di Makasar, Tata di Bojonegoro...lets get move girl..almost wait..!!



Promo sampai 31 juli 2009...X-CASE kereeennn

Diposting oleh eny in bisnis di 21.37 0 komentar








go crazyyy with oriflame online
go crazyyy with us

tiada henti oriflame memanjakan member dan calon membernya
promo rekrut for julyUtk WP1 baru anda 2-31Juli 2009...kalo blanja WP1 nya jd 100BP, dia bs dapetin X-Case senilai 499rb ini dengan harga 49,900 plusss...produk 70rb!

Jadii 2 keuntungan utk member baruuuu
*member yang memnuhi kualifikasi bisa membeli tas tsb dgn order pertama 175rb dibulan Agustus 2009*
X-Case apaaan?
beauty case warna item yang kereeennn bangett
Eny R Saputra
ym : eny_rosa
gabung sekarang yukk

Kamis, 09 Juli 2009

Makanan Penyehat Kulit

Diposting oleh eny in bisnis di 06.51 0 komentar
Makanan penyehat kulit

Kulit kita menyerap banyak sekali sinar matahari, meskipun sudah dilindungi dengan lotion, Nah, kulit tak hanya harus dirawat dari luar tapi juga dari dalam. Apa saja sich makanan yang bisa membantu merawat kulit? Simak info disini….

** Bayam
Jika mengonsumsi bayam setidaknya tiga kali dalam seminggu mampu mengurangi resiko terkena kanker kulit sebanyak 55%. Hal ini disebabkan karena bayam mengandung beberapa nutrisi yang sangat baik untuk tubuh khususnya kulit seperti vitamin A, C, dan E. Tak ketinggalan dua jenis carotein; lutein dan zeaxanthin yang menjaga pertahanan kulit dari sengatan matahari yang dapat merusak kondisi kulit.

**Tomat
Banyak sekali orang yang tidak menyukai tomat, padahal kalau sudah tahu akan khasiatnya pasti langsung tergila-gila dengan buah yang memiliki rasa asam-asam segar ini. Zat lycopene yang terkandung dalam tomat menurunkan resiko kulit anda terbakar dan juga menghindarkan dari kanker kulit. Zat lycopene paling banyak terkandung pada tomat yang sudah benar-benar matang.

**Black raspberries
Semua jenis berries memang bagus untuk menanggulangi masalah kanker, tapi tahukah anda kalau jenis black raspberries ini adalah RATU dari segala jenis berrie? Buah berrie khususnya black Raspberries sangat baik untuk melindungi sel-sel kulit.

Pacitan, kota kecil dengan segala pesona

Diposting oleh eny in bisnis di 06.36 0 komentar

El n Aya begaya...tanpa kehadiran k Ano


NoNaAYa asyik cari kepiting kecil-kecil ...mau dibawa pulang katanya...hikss dipiara dimana kak?


laut dan langit biru di pantai Teleng Ria...horison yang selalu biru bagiku



Sesuai janji sama NoNaAYa, hari Minggu kemarin tgl 5 Juli kita berlima (selalu….) akhirnya sampai juga ke kota Pacitan, dengan perjalanan selama kurang lebih 3 1/2 jam nonstop dari Solo. Melewati jalan yang bekelok-kelok dan bebas macet tentunya….itupun hanya beberapa kendaraan yang lalu lalang, mungkin karena secara posisi kota Pacitan ini sudah berada di ujung selatan, dan memang bukan kota transit.So, selepas Wonogiri ke selatan, jalurnya cukup sepi…dan ada perbedaan yang sangat mencolok pada saat aku melewati 4 tahun yg lalu, dengan keadaan sekarang, jalannya sudah mulus dan lebar dengan aspal hotmix, pada saat akan memasuki kota Pacitan….semoga semua tambah baik ya prasarana menuju ke sana.
Sudah tengah hari kami sampai, sebenarnya sichh tujuannya di pantai Nampu namanya, dengan pasir putih dan batu karang yang bisa kita lihat sambil jalan-jalan diatasnya….(itu menurut yang sudah pernah kesana…pokoknya masih penasaran…), eh nggak tahunya kita salah jalur, protes juga nich sama pemda wonogiri, napa nggak dikasih papan penunjuk di pinggir jalan....yang ada Cuma arah penunjuk ke gua Gong, gua tabuhan, pantai klayar, pantai srau, n apalagi ya…lupa, nahhh…pantai yang kita cari ni nggak nampak, nanya sana nanya sini….ternyata itu masih masuk wilayah Wonogiri. Waggghhh….setelah sampai di pantai Teleng pas di pinggir kota Pacitan-nya, kita leyeh-leyeh di View Sea Cafe namanya….cukup lumayan tempatnya, dengan desain gaya Bali, ya….kata hubby nich…ini kalo di Bali sudah laku keras tempat dengan pemandangan laut biru lepas dan ombak berdebur….wihhh…jadi teringat sama ponakanku Chikanza yang masih di Aussie sono. Waktu itu aku diliatin foto mereka saat main2 di pinggir pantai dengan lingkungan yang bersih dan menyenangkan,…kontras banget dengan kondisi disini. Sampah masih dimana-mana, teutteeppp masih heran dengan tingkat kesadaran lingkungan di Negara kita…(chika ma caca dah ditunggu sama NoNaAYa nichhh..)di resto ini kami sempat menikmati sea food kebab namanya, kak Ano kan maniak sama sea food tuchhh…langsung tancap seporsi plus minuman lime squash, buat ngurangin rasa sakit sariawan katanya…emang bener ya kak?? El sama Aya bingung mau milih menunya, akhirnya milih makanan ringan aja mereka,pisang bakar ala resto ini its because El alergi sama sea food,..hikss ternyata saat disajikan pisang owol namanya kalo di Solo…komentarnya juga cukup singkat, masih enak kalo yang bikin mama…ha ha….emang bener juga sich, kalo mama yang bikin komplit ramuannya ada coklat meses and keju parut, rame-rame maemnya….yang disini polossss banget ..hi hi Cuma pisang aja dibakar dioles margarine. Kubilang disini gak ada supermarket dik….
sambil nyruput kelapa muda, kecewanya agak berkurang….secara tempat View Sea Cafe ini recommended, tapi kalo rasa tentang makanan…..6,5 ngkali nilainya.Dianjurkan kalau mau ke Pacitan bawa bekal dari rumah, dijamin puas…hmmm tahu gitu kita bisa bawa yang praktis2 aja ya, ato pesan Mc D yang paket ber5 or ber7….trus dibawa…soalnya pas kita pulang selepas maghrib-pun susah cari tempat untuk makan malamnya. NoNaAYa tak habis-habisnya mainan air laut sambil cari binatang laut di pinggir pantai sampai basah kuyup, rasanya waktunya masih kuranggg aja…itu baru 1 tempat lhoohhh…belum sempat mampir ke pamandian air panas di kaki gunung Arjosari, waktunya dah kemalaman…jadi mimpi mandi sauna alami lewattttt …next time semoga bisa kesana lagi ya… untuk akomodasi seperti hotel, Pacitan ini masih tergolong murah, dengan fasilitas standar hotel berbintang, rate yang paling mahal hanya Rp 250.000,-
sebenarnya kalo kita bisa menggali potensi alam yang ada di sekitar kita, tak akan pernah habis kita mengucap rasa syukur, betapa banyak keindahan yang bisa kita nikmati. Secara pribadi emang anak2 sering kami ajak menikmati alam, daripada jalan2 ke mall. Banyak hal yang bisa kami ajarkan dengan refresh menikmati alam.
Key, oleh-oleh tentang Pacitan sementara itu dulu yang bisa di share….
Jangan lupa bawa bekal dari rumah ya, jika Anda berkunjung….ke kota kelahiran kandidat Presiden kita
SBY ni..
At least,
Di kegelapan malam dengan temaram sinar rembulan yang bersinar,kami tinggalkan kelap kelip lampu kota Pacitan yang nampak indah dari Sedeng, sebuah jalur alternative dengan turunan dan tanjakan yang cukup curam….dianjurkan driver-nya kudu yang sudah berpengalaman jika melewati jalan ini…cukup singkat sampainya tapi sport jantung tiada henti, selama 15 menit…..
Alhamdullillah,sepanjang perjalanan NoNaAYa lelap, yang jelas k Ano takut gelap..El sama Aya capeeeee…


Eny R Saputra
Markisah IV/24 -Solo

Sabtu, 04 Juli 2009

Potensi diri

Diposting oleh eny in bisnis di 05.15 0 komentar
Di tepian sebuah hutan, seekor burung puyuh muda sedang termenung. Tiap hari, ia menghabiskan siangnya hanya untuk tergolek di atas bayangan dahan. Ia kerap membandingkan dirinya dengan siapa pun yang tertangkap lewat penglihatannya.
Suatu kali, serombongan anak itik berlalu bersama induknya. Mereka begitu asyik menikmati pagi yang cerah. Satu per satu, rombongan keluarga itik itu menceburkan diri ke telaga. Mulai dari sang induk, hingga semua anak itik tampak berenang penuh riang.
“Andai aku bisa seperti itik….” Ucap si puyuh miris. Itulah komentar pertama dari tangkapan penglihatannya. Sontak, ketidakpuasan pun menyeruak. “ Enak sekali jadi itik. Bisa berenang. Bisa mencari makan sambil bersantai.!” Keluh kesah puyuh pun tak lagi terbendung, Ia sesali keadaan dirinya. Jangankan berenang, tersentuh air pun tubuhnya bisa menggigil.
Tak jauh dari telaga yang rimbun, seekor burung kutilang tiba-tiba hinggap di sebuah dahan. Ia seperti memakan sesuatu. Setelah itu, sang kutilang pun terbang tinggi ke udara.
Puyuh muda lagi-lagi berandai. “ Andai aku bisa seperti kutilang!” keluhnya pelan. “Enaknya bisa melihat bumi dari atas sana. Bisa menemukan makanan sambil menikmati indahnya udara lepas, “ ucap si puyuh sambil tetap tak beranjak dari duduknya. Ia pun melirik sayap kecilnya. Sayap itu ia gerakkan sebentar, dan si puyuh duduk lagi. “ Ah, tak mungkin aku bisa terbang !”
Masih dalam posisi agak berbaring, si puyuh mendongak. Ia seperti menatap langit.” Tuhan, kenapa Kau ciptakan aku tak berdaya seperti ini ! Tak mampu berenang, Tak bisa terbang !” ucap si puyuh mengungkapkan isi hatinya.
Entah dari mana, tiba-tiba pemandangan sekitar telaga penuh dengan asap hitam. Udara menjadi begitu panas.Pengap. “Api ! api ! Hutan terbakar !!!” teriak hewan-hewan bersahutan. Tanpa aba-aba, semua penghuni telaga menyelamatkan diri. Ada yang berenang,ada yang terbang. Dan ada yang berlari kencang. Kencang sekali.
Menariknya, dari sekian hewan yang mampu berlari kencang justru si puyuhlah yang ada di barisan terdepan. Langkah cepatnya seperti tak menyentuh bumi.Ia berlari seperti terbang. Saat itulah, ia tersadar. “Ah, ternyata aku punya kelebihan !” ucap si puyuh menemukan kebanggaan.

Hidup dalam kerasnya belantara dunia kadang membuat seseorang tak ubahnya seperti burung puyuh. Merasa diri tak berdaya. Tak punya sayap untuk terbang meraih cita-cita. Tak punya sirip untuk berenang melawan badai kehidupan. Tak punya taring untuk melindungi diri dari para pesaing.
Kalau saja ia mau menggali. Karena pada kaki kecil potensi diri, boleh jadi, di situlah ada kekuatan besar. Sekali lagi, gali dan kembangkan. Perlihatkanlah kegesitan kaki potensi yang dianggap kecil itu. Dan jangan pernah menunggu hingga ‘kebakaran’ datang. Karena bisa jadi, api bisa lebih dulu sampai.

Eramuslim.com

Eny R Saputra
Markisah IV/24

Kamis, 02 Juli 2009

MLM itu Penyakit yang Menular

Diposting oleh eny in bisnis di 06.49 0 komentar
Pertanyaan yang sering kita jumpai saat menjalankan bizniz ini..
Hal yang wajar, karena memang selama ini perusahaan MLM di Indonesia baik produk lokal dalam negeri maupun produk impor, sudah makin berkembang di Negara kita. Tapi seberapa jauh kita mengenal tentang MLM….kalimat yang kadang sudah membuat orang jengah mendengarnya….(karena Cuma mendengar, tanpa mau tahu system)..

Kalau boleh dibilang MLM itu adalah sebuah bisnis untuk orang yang suka dan punya jiwa “menolong”
Kenapa?
Disini ada istilah Upline dan downline, artinya tiap upline (atasan langsung) wajib membantu para downline di bawahnya agar bisa berkembang dan maju…atau mungkin bisa dikategorikan upline itu adalah supervisor, jadi dia bertanggung jawab penuh terhadap kemajuan downline.
Apapun segala pertanyaan mengenai bisnis yang sedang digeluti, baik mengenai product knowledge, system, ataupun segala hal, upline wajib memberi arahan dan memotivasinya. Bukankah menolong orang itu adalah bagian kecil dari sebuah ibadah?
So, kalau kita masih bersikap EGOIS dan serakah, jangan haraplah untuk mendapatkan posisi2 dilevel atas, karena sesungguhnya MLM itu adalah berbagi. Indah bukan?? To share for each other…
Jika diasumsikan bisnis ini seperti PIRAMIDA, makin banyak downline di bawah kita, makin banyak ilmu yang harus kita bagi ke mereka, calon leader2 yang tangguh, artinya makin banyak yang kita tolong, Insya Alloh nambah bekal buat “perjalanan pulang” ke akherat kelak.
Motivasi ini yang kadang hanya dianggap angin lalu oleh beberapa orang, karena kadang kita menjadi berpikir kembali setelah mendengarkan tentang motivasi. Ironisnya lagi masih banyak yang berpikir, CARA CEPAT MENJADI KAYA….Itupun sah-sah saja, karena memang dengan kita menjadi member di salah satu perusahaan MLM itu semua bisa terwujud.Tapi sesungguhnya tidak ada cara cepat menjadi kaya, SEMUA TETAP HARUS dengan EFFORT…usaha, bahkan oleh orang yang kita anggap sudah sukses sekalipun, mereka memulai dari O, dari titik terendah…
Artinya, kita tidak akan bisa mewujudkan impian kalo tidak dibarengi dengan usaha.

MLM sama dengan money game?
Pertanyaan wajar, karena saat ini banyak perusahaan yang mendompleng istilah MLM tapi tidak ada barang yang dijual, hanya dengan iming2 ANDA INGIN CEPAT KAYA ??? orang sudah banyak yang terkecoh, entah ini karena budaya bangsa kita yang terkenal pemalas…atau memang karena ketidaktahuan mereka. MLM adalah sebuah bisnis yang memang cara pendistribusian barangnya dengan cara merekrut orang,yang selanjutnya bisa disebut sebagai CONSULTAN INDEPENDENT. Di belahan Eropa dan Amerika sana, bisnis dengan cara seperti ini berkembang cukup pesat, karena banyak hal yang mempengaruhi. Kalau di Indonesia sendiri, perusahaan dengan cara pemasaran seperti ini sudah harus didaftarkan sebagai anggota APLI (asosiasi penjualan langsung Indonesia).Selama produk yang dijual ADA dan bermanfaat …kenapa masih ragu untuk mengikutinya?
Artinya, MLM adalah bisnis resmi dan halal….

Passive income itu menjadi hak siapa?
Anda tentunya sudah tahu ya, apa yang dimaksud dengan passive income?
Contoh riil saja, saat ini saya adalah karyawati di sebuah perusahaan…artinya saya mendapatkan upah atau imbalan atas kerja saya dalam sebulan sejumlah sekian rupiah, itu harus saya jalani selama sekian tahun, bekerja dari pagi sampai sore, dan apa yang saya dapatkan SELALU tetap…dari bulan januari sampai desember, dan kenaikan upah yang selalu kejar-kejaran dengan kebutuhan hidup di luar sana.
So, hasil yang saya dapatkan selalu sama dan harus bekerja sepanjang hari, tanpa ada kejelasan bagaimana jika kelak saya diberhentikan sewaktu2..? (Insya Alloh resign dengan cara terhormat ya…)
Tapi . bukan seperti itu yang dimaksud dengan PASSIVE INCOME,
Saya ingin di masa tua nanti, saya bisa menikmati bersama anak-anak dan suami, sebuah keinginan yang wajar bukan,?? dengan hasil yang semakin meningkat (ingat paramida tadi), tanpa saya harus bersusah payah kelak….jika saya masih mempertahankan pekerjaan saya, paling banter sampai usia pension rata2 55thn, waduhhhhh mata dah rabun liat berkas2 kertas, raga dah mulai merapuh…tapi tetap harus bekerja sepanjang hari, uang pension yang saya dapatkan (jika dapat )….kira2 gimana ya??
Saat ini saya sedang membayangkan dan selalu saya afirmasikan BAHAGIANYA JIKA USIAKU MENUA, melihat anak2ku tumbuh dan berkembang, tanpa harus bekerja keras sepanjang hari, tapi rekening tetap mengalir di setiap bulannya….
Kedengarannya menarik bukan?
Kenyataannya memang begitu, dengan ikut menjadi anggota, sebuah PAKET yang akan kita dapatkan, bekerja tanpa terikat jam kerja, bisa kapan saja, dengan siapa saja, kapanpun kita mau menjalaninya, dan hasil nyatanya selalu berkembang di setiap bulannya.
Nhaaa….itulah passive income
Siapa yang mau nolak….???

Antara gagal dan berhasil...
Banyak yang meremehkan dan memandang sebelah mata, itu karena rata2 bisnis ini hanya dibuat sampingan, istilahnya nambah penghasilan…padahal kalau kita mau terjun ke dalamnya,ini adalah bisnis dengan potensi yang cukup menjanjikan…..bagaimana tidak?
Contoh nyatanya, seperti di Oriflame ini kita gabung hanya dengan modal awal 40ribu saja…artinya orang nggak bakalan merasa “KEHILANGAN” toh Cuma segitu doang…..nggak pa-pa , nothing to lose….
Padahal di 3 bulan pertama, kita sudah disupport dengan diberi insentif berupa produk gratis hanya dengan memenuhi kualifikasi poin tertentu.

Kenapa gagal?
Kembali pada masing-masing orangnya dong….motivasi awal gabung di bisnis ini untuk apa? Hanya sekedar membuang uang? Coba-coba produknya dengan beli harga member? Kan lumayan untung tuchhh, ada selisih harga yang bisa didapat…..atau Cuma ikut2an teman…
Whatever alasan anda bergabung di bisnis MLM ini, motivasi terbesar hanya anda sendiri yang bisa mengetahuinya…tetap tidak ada kata terlambat untuk kembali bangkit.

Adakah contoh orang yang telah berhasil dengan bisnis MLM ini?
Kalo bisa saya sebutkan nama sudah banyak contoh rekan2 dari sesama network dbc yang dengan gagahnya dan rela berani resign dari pekerjaan offline-nya…atau ibu rumah tangga biasa yang telah sukses dengan penghasilan sekarang sudah 40 jutaan, 20 juta, 10juta…??
Mereka berhasil hanya dengan menduplikasi saja, karena barang yang kita jual SAMA, system yang kita pakai SAMA, trus apanya yang beda? MOTIVASI….thats all

So, untuk yang masih ragu dengan MLM …semoga sedikit wawasan ini bisa sekedar membantu membuka “hati” dan mindset…yang jelas halal kok…jadi jangan ragu untuk melangkah.
Ini bisnis beneran lhohhh…terima kasih untuk dBC yang sudah meng-online-kan oriflame, karena hanya dikau satu-satunya network dengan system yang aduhai dan sangat memanjakan membernya…..
Online-kan sajah…..…..begitu bunyinya….

Eny R Saputra
Markisah IV/24 -Solo

Solo Batik Carnival 2009

Diposting oleh eny in bisnis di 06.23 0 komentar


Di hari Minggu tgl 28 Juni kemarin sebenarnya Solo punya gawe yang lumayan meriah…penyelenggaraan ini merupakan perhelatan yang kedua setelah sebelumnya di gelar thn 2008 yang lalu. Di banding tahun lalu, kali ini lumayan banyak pesertanya, menurut informasi yang didapat dari PEMKOT selaku penyelenggara, peserta meningkat 100 % …it’s not bad,
Dengan cuaca yang cukup cerah, semula dijadwal start carnival-nya jam 14.00 dimulai dari perempatan Solo Center Point , Purwosari melewati sepanjang jalan Slamet Riyadi berakhir di Balai Kota.Cukup jauh ya, inipun berakibat banyak jalan yang ditutup, padahal kita tahu….Solo Cuma punya 1 jalur utama di kota…ya Jl Slamet Riyadi itu….hikssss…sepanjang 2km kurang lebih para peserta karnaval berjalan kaki dengan berpakaian batik yang sudah dimodifikasi sedemikian rupa, dengan berbagai atribut yang cukup menarik dari masing-masing peserta.
Diawali dengan Bpk Walikota Solo bpk Jokowi, beserta wawali-nya Bpk FX Rudy menunggang kuda dengan berpakaian resmi seperti Laksmana Ceng Ho…(hubby yang bilang…ssstt) rombongan dibelakangnya naik kereta kuda Ibu Mentri Marie Elka P…dan rombongan….
2 kereta kuda diisi oleh peserta dengan kostum yang cukup menarik….dan diikuti oleh ratusan peserta di belakangnya berjalan kaki sepanjang jalan. Ribuan warga Solo saat itu tumplek blek…menyaksikan atraksi yang diagendakan setiap tahunnya…itu menurut keinginan pak Jokowi…agar Solo lebih dikenal dengan batiknya, mendongkrak promosi produk lokal, dan menarik minat wisatawan domestic maupun manca…eniwe, bukankah Bandara-nya sudah diresmikan dgn standar International..??
Nah lhhooo…monggo pokoknya …”sugeng rawuh wonten kutho Solo”
Obsesinya sih begitu, agar tingkat okupansi hotel juga ramai…masyarakat terhibur, dan batik kita semakin dikenal dan diakui di dunia ..wah pokoknya sah-sah saja apapun motivasi diselenggarakan karnaval ini.
Saat itu k Ano yang paling antusias, begitu rombongan lewat…dia asyik jepret sana jepret sini…
Yang jelas foto-foto yang aku aplot ini hasil jepretan K Ano…
Monggo yang mau mampir ke Solo….n liat karnaval batik…tunggu setahun kemudian ya…
Dijamin tiada duanya, nyaingin Pasadena dechhhh…*narsis*


Eny R Saputra
Markisah IV/24 – Solo
 

Simplicity Bizniz Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting